Rhino the Creator

Mempersembahkan kelas Architecture & Coding untuk anak anak yang diperkaya dengan metode STEAM (Science, Technology, Engineering, Art & Math) dan dilengkapi dengan metode pembelajaran dan teknologi terbaru yang mendukung pembelajaran menjadi lebih mudah dan menyenangkan

 

Get Started

About Us

Rhino the Creator merupakan program terbaru dari Group Mitra Indonesia Cerdas yang telah bergerak di bidang Pendidikan anak sejak tahun 2005 dengan total jaringan lebih dari 200 Center di 28 Kota di seluruh Indonesia.

Kelas Architecture dan Coding dari Rhino the Creator bukan hanya mengasah keterampilan teknis dari anak, tetapi juga imajinasi, kreativitas, artistik dan intelektual dalam memecahkan masalah (Problem Solving) yang dapat diterapkan secara luas dalam kehidupannya sehari hari.

 

Coding adalah literasi dasar di era digital, dan penting bagi anak-anak untuk memahami dan dapat bekerja dengan serta memahami teknologi di sekitar mereka.

Dengan anak-anak belajar coding di usia muda akan mempersiapkan mereka untuk masa depan. Coding membantu anak-anak dengan komunikasi, kreativitas, matematika, menulis, dan percaya diri.

Beberapa Negara maju di dunia seperti Singapore, Australia, UK, US, Korea Selatan dan Jepang telah mewajibkan siswa/i untuk belajar Coding sejak di usia SD.

Rhino Architecture

Pelajaran arsitektur untuk anak yang akan disesuaikan dengan usia dan tingkatannya. Kelas Builder 1 mempelajari mengenai shapes (bentuk), ragam arsitektur sederhana dan teori warna.

Untuk kelas Builder 2 akan belajar mengenai variasi fungsi bangunan, teori warna tingkat lanjut dan juga desain kota.

Rhino Coding

Coding bukan hanya tentang kemampuan memprogram komputer. Aktivitas Coding juga mengajarkan keterampilan Computational Thinking untuk memecahkan masalah (Problem Solving).

4 metode memecahkan masalah dengan Computational Thinking: Decomposition, Pattern Recognition, Abstraction dan Algorithms. Pada prakteknya anak akan mempelajari Computational Thinking dalam aktivitas membuat Games, Apps, Minecraft Mods, dll.

Computational Thinking

Decomposition

Memecah masalah menjadi bagian bagian lebih kecil sehingga lebih cepat diketahui akar masalah dan cara pemecahannya

Pattern Recognition

Mengenali pola dan trend yang ada di dalam masalah dengan demikian pemecahan masalah dengan pola yang sama dapat dilakukan dengan lebih cepat

Abstraction

Mengenali dan memahami data mana saja yang relevan dalam proses penyelesaian masalah

Algorithms

Menentukan langkah apa saja yang harus dilakukan untuk memecahkan masalah secara efektif dan efisien

Kelas Rhino the Creator untuk anak usia berapa?

Mulai dari usia 5-12 tahun

Lokasi Center dari Rhino the Creator ada dimana saja?

Untuk lokasi Center dari Rhino the Creator dapat diliat di sini

Apakah diperlukan kemampuan khusus untuk dapat mengikuti kelas Rhino the Creator?

Pada saat awal akan diberikan tes penempatan untuk melihat kemampuan dari calon siswa agar dapat ditempatkan sesuai dengan levelnya. Di masing masing kelas baik kelas Architecture maupun kelas Coding memiliki kelas Basic yang akan membekali siswa dengan kemampuan dasar agar dapat mengikuti kelas selanjutnya

Apakah Rhino the Creator membuka Kemitraan?

Rhino the Creator membuka kesempatan bagi Calon Mitra yang ingin bergabung, dapat menghubungi link dibawah ini

Daftar Center Rhino the Creator:

Center FSEC Gunung Sahari, Jl. Gunung Sahari Raya No.60-63, Ruko Gunung Sahari Permai Blok C No.1, Jakarta Pusat. No.telp: 021-4207905 / 6

Center FSEC Gajah Mada: Jl. Kejayaan I No.7A, Jakarta Barat. No.telp: 0822 2500 4980

Center FSEC Metland Transyogi, Ruko Urban Plaza Blok E7 N0 88, Metland Transyogi, Cileungsi, Kab.Bogor, Jawa Barat. No.telp: 0812 1111 9770

Center FSEC Jababeka: Ruko Cortez Blok B21 No.23-25, Jababeka Residences, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. No.telp: 0812 1111 9770

Center Puri Kencana: Jl. Puri Kencana Blok K7 no 3Z,  Kembangan, Jakarta Barat. No.telp: 021 582 3550/0822 999 89 411

Center Pekanbaru: Jl. Jendral Ahmad Yani No.41, Pekanbaru, Riau. No.telp: 0813 7117 4664 / 0812 7069 4658

Center Tebet: Jl. Prof Dr Soepomo No.71F- 71G, Tebet, Jakarta Selatan ( Seberang Indomaret Point, Satu kompleks dengan Ground Up Delicatessen ). No.telp: 0818 0817 0966

Center PIK-Camar: Ruko Indomobil blok GA No.2, Jl. Pantai Indah Selatan 1, PIK ( Sebelah Century ). No.telp: 021-5883075 / 0818 0837 9998

Center Summarecon Bekasi: Ruko Topaz Commercial TV/ B02 @Wishing Star Academy. No.telp: (021)-2210-1206
0812-1004-8901

Center Batam: Komplek Rezeki Graha Mas Blok A No. 12-12A, Sungai Panas, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau 29444. No.telp: 0811 7011 160